15 Januari 2016

GANTI BACKGROUND TEMPLATE BLOG VERSI SELULER DENGAN GAMBAR

Kreativitas yang tiada batas akan selalu ada diantara orang-orang yang mau berpikir.
Yupz.....hal yang terkadang menurut kita sederhana namun akan tampak berbeda jika di olah oleh tangan-tangan terampil orang-orang dengan daya kreativitas yang tinggi.
Hal tersebut bisa tertuang dalam hal atau media apapun,salah satunya adalah yang sedang kita bahas dalam artikel saya kali ini yaitu " mengganti background template blog versi seluler dengan gambar " sesuai dengan gambar yang ingin anda gunakan.

Langkah pertama,silahkan anda pilih gambar (pemandangan,lukisan,bunga,foto anda dan lain-lain) tergantung selera.
Seperti contoh gambar yang saya gunakan di bawah ini :


Anda bisa mengedit gambar / foto sebelum menggunakannya agar warnanya tidak bertabrakan dengan warna teks yang anda gunakan.
Kemudian setelah anda menyiapkan gambar,silahkan terapkan ke template blog anda dengan cara sebagai berikut :
  • Masuk ke blog anda.
  • Pilih menu template.
  • Klik sesuaikan.
  
  • Pada laman penyesuaian,klik 'latar belakang' kemudian klik tanda segitiga kecil di samping kolom gambar.
  • klik 'unggah gambar'
  • Kemudian klik 'pilih file' dan terakhir 'simpan'.

Setelah selesai mengganti background template,anda juga bisa melakukan penyesuaian lainnya dengan mengklik satu persatu pilihan menu yang ada di laman penyesuaian tersebut,jika sudah selesai untuk menyesuaikan tampilan jangan lupa untuk mengklik 'terapkan ke blog'.
Kemudian kembali ke laman 'template' dan setting template blog mobile version ke mode khusus agar tampilan blog menyesuaikan dengan gambar yang anda gunakan.
contoh tampilannya adalah seperti gambar di bawah ini :


Demikian penjelasan cara mengganti background template blog versi seluler dengan gambar,semoga bermanfaat untuk semuanya.
Sampai jumpa di postingan berikutnya dan terimakasih atas kunjungannya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar